Oleh: Riska Larasati N.,S., S.Pd., M.Pd.
Ekonomi kreatif merupakan usaha yang dilakukan dengan mengandalkan kreativitas manusia untuk membuat produk kreatif. Ada banyak usaha pemerintah yang telah dilakukan untuk mendukung geliat usaha ekonomi kreatif di Indonesia, khususnya dilakukan oleh kaum muda. Pemerintah Indonesia saat ini membagi ekonomi kreatif menjadi 14 subsektor yaitu: periklanan, arsitektur, pasar barang seni, kerajinan, desain, fesyen, video, film dan fotografi, permainan kreatif, musik, seni pertunjukan, penerbitan dan percetakan, layanan komputer dan peranti lunak, televisi dan radio, serta bidang riset dan pengembangan.
Di era digital saat ini menuntut setiap orang untuk mampu membangun usaha ekonomi kreatif mereka secara mandiri. Kreativitas adalah salah satu kunci untuk membuka pintu keberhasilan dalam berbagai hal. Kreativitas bisa diasah dengan cara berlatih berfikir kritis dan tanggap dalam melihat peluang usaha yang ada di sekitarnya. Pembiasaan diri untuk melihat peluang, kreatif dan berfikir kritis harus dimulai dibangun sejak usia dini.
Menindak lanjuti hal tersebut, siswa kelas IX SMP Krista Mitra dituntut untuk bisa merancang membangun usaha ekonomi kreatifnya secara mandiri. Mereka harus benar-benar memikirkan usaha ekonomi kreatif apa yang paling memiliki peluang pasar yang besar dan dibutuhkan oleh konsumen saat ini. Melalui presentasi umum yang diadakan saat ujian praktik IPS, setiap siswa kelas IX SMP Krista Mitra bisa menjelaskan dan menampilkan produk ekonomi kreatif yang mereka ingin miliki. Mereka dituntuk untuk serius memikirkan marketing Mix yaitu 4 P (product, place, price, and promotion) dan mampu menungkannya dalam proposal usaha serta bahan presentasi. Beragam usaha ekonomi kreatif yang menarik mereka tawarkan misalnya produk kuliner, produk photografi, produk kerajinan, dan produk game interaktif. Setiap usaha yang mereka paparkan memberi harapan baru bahwa: masa depan ekonomi kreatif Indonesia tidak akan pernah mati kreativitasnya selama kaum mudanya tetap kreatif.